Majenang – Seperti yang tertulis pada juknis penerima beasiswa bidikmisi atau sekarang disebut Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah, bahwa mahasiswa penerima program beasiswa bisukmisi harus selalu meningkatkan kualitas akademik dan non akademik. Dalam hal ini kampus berperan penting untuk memberikan pendampingan secara sistematis dan terukur.
Alfina Nur Fitriyani mahasiswa semester V penerima beasiswa bidikmisi program studi Ekonomi Syariah masuk Top 10 Duta Pramuka Indonesia Tahun 2022. Ia memberanikan diri ikut mendaftar seleski proram Duta Pramuka Indonesia Tahun 2022 pada 23 November 2021 dan dinyatakan lolos seleski administrasi. Selanjutnya Alfina mengikuti pembekalan kapasitas selama 3 bulan, yakni mulai Desember 2021 sampai dengan Februari 2022.
“Senang sekali ikut karantina selama 3 bulan, banyak teman, banyak ketemu kakak-kakak pramuka yang smart dan juga keren. Kita juga ada tes psikotes dan tes kepramukan dan alhamdulillah lolos. Selama karantina dibekali mengenai Public Speaking, Desain Grafis, Pola Pikir Remaja dan Aturan dalam Gerakan Pramuka” pungkasnya.
Wakil Ketua 3 Bidang Kamahasiswaan, Aji Fany Permana, M.A. menyampaikan, atas nama STAI Sufyan Tsauri Majenang kami ikut bangga dan apresiasi yang tinggi kepada saudari Alfina atas kerja keras dan prestasi yang diraih menjadi salah satu Top 10 Duta Parmuka Indonesia Tahun 2022.
“kita semua bangga dan senang atas usaha yang dilakukan oleh mahasiswa kami sehingga masuk dalam Top 10 Duta Poramuka Indonesia tahun 2022” jelas Fany.
Fany juga berharap semoga tahun-tahun yang akan datang ada duta-duta lain yang lahir di kampus kita ini, dan tentu saja kita tidak hanya mengasah kualitas secara akademik saja, tapi non akademik juga”
Mantap