Selasa, 26 Nov 2024
  • INSTITUT AGAMA ISLAM (IAI) K.H. SUFYAN TSAURI MAJENANG

Guru Besar Al Azhar Mesir Berikan Ijazah 4 Kitab

Majenang -, STAI Sufyan Tsauri Majenang Cilacap beserta seluruh lembaga dibawah maungan Yayasan Sufyan Tsauri mendapatkan tamu istimewa dari Mesir kemarin (14-11). Semua menyambut gembira dengan kehadiran beliau yakni Prof. Dr. Al Said Muhammad Ali Husaini Guru Besar Universitas Al Azhar Kairo, Mesir sekaligus mantan Wakil Menteri Wakaf Mesir. Guru besar datang ke STAI Sufyan Tsauri dalam rangka memberikan pemaparan di seminar Internasional dengan tema Islam and Poverty Eradication.

Dalam acara tersebut guru besar Al Azhar selain memberikan paparan keilmuan sesuai yang diagendakan dalam seminar internasional, beliau juga memberikan hadiah yang luar biasa bagi para masyayikh Pondok Pesantren Miftahul Huda 1 Majenang , jajaran civitas akademika STAI Sufyan Tsauri dan para hadirin yang hadir di acara tersebut. Hadiah tersebut berupa Ijazah berupa 4 kitab yang luar bisa dari Prof. Dr. Al Said Muhammad Ali Husaini. 3 diantaranya merupakan kitab karangan beliau. Penyerahan tertulis diberikan secara simbolis kepada Almukarrom Romo KH. Mukhlis Sufyan selaku pengasuh Pondok Pesantren Pembangunan Miftahul Huda Cigaru 1 Majenang.

Kitab yang di ijazahkan yakni;

  1. Arbain Al Rifa’iyah karangan Prof. Dr. Al Said Muhammad Ali Husaini
  2. Marwiyyat Al Imam Husain karangan Prof. Dr. Al Said Muhammad Ali Husaini
  3. Marwiyyat Al Imam Hasan karangan Prof. Dr. Al Said Muhammad Ali Husaini
  4. Al-Hikam Al ‘Athaiyyah Karangan Tajuddin Ahmad  bin Athaillah Al Sakandari

Komentar

Post Terkait

2 Komentar

Staff Humas, Kamis, 16 Nov 2017

5

Balas
Anonim, Kamis, 16 Nov 2017

5

Balas

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

KELUAR
close